7 Teknologi Smart City Untuk Wujudkan Kota yang Lebih Cerdas

7 Teknologi Smart City Untuk Wujudkan Kota yang Lebih Cerdas

7 Teknologi Smart City Untuk Wujudkan Kota yang Lebih Cerdas


Akhir- akhir ini konsep smart city di indonesia sedang banyak diterapkan oleh kota-kota besar di indoensia. Smart City merupakan sebuah visi pengembangan perkotaan untuk mengintegrasikan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan teknologi Internet of things (IoT) dengan cara yang aman untuk mengelola aset kota. Aset ini meliputi sistem informasi instansi pemerintahan lokal, sekolah, perpustakaan, sistem transportasi, rumah sakit, pembangkit listrik, jaringan penyediaan air, pengelolaan limbah, penegakan hukum, dan pelayanan masyarakat lainnya. Smart city ditujukan dalam hal penggunaan informatika dan teknologi perkotaan untuk meningkatkan efisiensi pelayanan. TIK memungkinkan para pejabat kota berinteraksi langsung dengan masyarakat dan infrastruktur kota serta memantau apa yang terjadi di kota, bagaimana kota berkembang, dan bagaimana menciptakan kualitas hidup yang lebih baik. Melalui penggunaan sensor yang terintegrasi dengan real-time monitoring sistem, data yang dikumpulkan dari warga dan perangkat – kemudian diolah dan dianalisis. Informasi dan pengetahuan yang dikumpulkan adalah kunci untuk mengatasi inefisiensi. Lalu apa saja teknologi yang dapat berguna untuk pembentukan smart city? Berikut ini adalah teknologi yang dapat diimplementasi pada smart city.

1. AR (Augmented Reality)
Realitas tertambah, atau kadang dikenal dengan singkatan bahasa Inggrisnya AR (augmented reality), adalah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyataDengan menggunakan teknologi Augmented Reality jalanan di perkotaan tidak akan memerlukan rambu – rambu lalu lintas lagi, dengan teknologi ini tampilan rambu – rambu lalu lintas dapat tergantikan jauh lebih menarik danmenyenangkan dan tentunya lebih mudah untuk dipahami dari pada anda harus menerka – nerka gambar rambu – rambu lalu lintas.

Perangkat-perangkat AR yang sudah ada dapat kita lihat seperti Google Glass, atau yang paling baru, Mini Augmented Vision, yang dapat memberikan proyeksi dari  bermacam informasi tepat dihadapan muka Anda. Petunjuk arah jalan dapat langsung Anda temui tidak peduli anda di belahan dunia manapun. Dan yang lebih membuat kagum lagi adalah teknologi ini memungkinkan petunjuk arah dapat diproyeksikan ke sebuah kaca helm atau kaca depan mobil. Jika anda merasa terganggu dengan banyaknya rambu lalu lintas Anda dapat mengurangi jumlahnya, kemudian Anda dapat  menggantinya dengan tanaman-tanaman hijau.




2. Mobil Listrik
Mobil yang menggunakan bahan bakar minyak nampaknya akan terjadi hilang dengan hadirnya teknologi baru pada mobil. Teknologi itu yaitu mobil listrik. Hampir seluruh perusahaan pembuat produk otomatif sekarang mempunyai produl mobil listrik dengan keunggulannya masing – masing. Mengapa harus mobil listrik? karena mobil listrik mempunyai keunggulan yaitu gas emisi yang sangat kecil, hal ini tentu menjadi keuntungan yang baik bagi alam kita dan tentunya kita sebagai makluk hidup yang membutuhkan udara yang bersih untuk tubuh kita.



3. NFC (Near Field Communication)
Komunikasi jarak-dekat (atau Near-field communication) (NFC) merupakan bentuk komunikasi nirkabel jarak-pendek di mana antena yang digunakan lebih pendek daripada gelombang sinyal operator (yang mencegah interferensi gelombang dari antena yang sama). Pada jarak-dekat (tidak ada definisi universal berapa panjang gelombang jarak-pendek namun untuk tujuan praktikal anggap saja panjang gelombangnya seperempat dari gelombang biasa) antena dapat menghasilkan medan elektrik, atau medan magnetik, namun tidak medan elektromagnetik. Komunikasi NFC merupakan medan eletrik yang termodulasi, atau medan magnetik termodulasi, namun tidak berasal dari gelombang elektromagnetik radio. Sebagai contoh, antena putaran kecil (juga dikenal sebagai putaran magnetis) menghasilkan medan magnet, yang dapat diambil oleh antena putar kecil lainnya, jika cukup dekat.

NFC semakin memperlihatkan wujudnya, bisa dikatakan NFC saat ini menjadi sebuah standar sistem pembayaran digital, dan hal tersebut dimulai dari sebuah perusahaan internet Google yang menggunakan teknologi NFC untuk sitem pembayaran miliknya yaitu  Android Pay. Metode pembayaran yang menggunakan NFC ini di anggap lebih praktis dan gampang digunakan.


4. IoT (Internet Of Things)
Internet untuk Segala (bahasa InggrisInternet of Things, atau dikenal juga dengan singkatan IoT) merupakan sebuah konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus. Adapun kemampuan seperti berbagi data, remote control, dan sebagainya, termasuk juga pada benda di dunia nyata. Contohnya bahan pangan, elektronik, koleksi, peralatan apa saja, termasuk benda hidup yang semuanya tersambung ke jaringan lokal dan global melalui sensor yang tertanam dan selalu aktif.

Di waktu lampau, komputer adalah sebuah benda yang mahal, namun sekarang malah kebalikannya. Hampir disetiap rumah saat ini memiliki sebuah komputer, dan bisa dikatakan komputer sudah menjadi kebutuhan primer. Sama dengan halnya produk Smart House, kalau beberapa tahun yang lalu Smart House masih menjadi bayang-bayang, namun saat ini justru berbeda.

Berbagai perusahaan teknologi berlomba – lomba menghadirkan teknologi rumah pintar. Sebagai bukti Google mengungkapkannya melalui sebuah project yang bernama Project Brillo. Project Brillo, adalah sebuah sistem operasi yang ditujukan untuk pengembangan produk – produk rumah pintar.


5. Big Data
Big Data adalah istilah yang menggambarkan volume data yang besar, baik data yang terstruktur maupun data yang tidak terstruktur. Big Data telah digunakan dalam banyak bisnis. Tidak hanya besar data yang menjadi poin utama tetapi apa yang harus dilakukan organisasi dengan data tersebut. Big Data dapat dianalisis untuk wawasan yang mengarah pada pengambilan keputusan dan strategi bisnis yang lebih baik.

Manfaat dari Big Data
  1. Penghematan biaya, teknologi analisis Big Data seperti Hadoop dan analisis berbasis cloud membawa pengurangan biaya yang signifikan dalam hal untuk penyimpanan data dalam jumlah besar.
  2. Lebih cepat dan lebih baik dalam pengambilan keputusan, dengan kecepatan teknologi Big Data seperti hadoop dalam melakukan analisis dengan dikombinasikan kemampuan untuk menganalisis berbagai macam sumber data baru membuat Big Data mampu menganalisis informasi lebih cepat dan membuat keputusan dari hasil analisa tersebut.
  3. Melahirkan produk dan layanan baru, dengan kemampuan mengukur kebutuhan dan kepuasan pelanggan mendatangkan keunggulan dari bisnis untuk menciptakan produk dan layanan baru yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pelanggan.

6. Cloud Computing
Komputasi awan (bahasa Inggriscloud computing) adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer ('komputasi') dan pengembangan berbasis Internet ('awan'). Awan (cloud) adalah metafora dari internet, sebagaimana awan yang sering digambarkan di diagram jaringan komputer. Sebagaimana awan dalam diagram jaringan komputer tersebut, awan (cloud) dalam Cloud Computing juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyikannya.

Berikut manfaat manfaat yang dapat dipetik lewat teknologi berbasis sistem cloud.
1. Semua Data Tersimpan di Server Secara Terpusat.
2. Keamanan Data.
3. Fleksibilitas dan Skalabilitas yang Tinggi.
4. Investasi Jangka Panjang.




7. iBeacon
Bukan hanya teknologi – teknologi seperti diatas yang unjuk gigi.  iBeacon sebuah teknologi untuk toko-toko retail bisa mengirimkan sebuah  notifikasi yang akan dikirimkan kepada smartphone milik pengunjung yang berada di sekitar toko mereka. Pengumuman tersebut bisa berupa informasi diskon harga, sampai dengan promo – promo terbaru.

Teknologi iBeacon ini akan menggantikan fungsi dari papan pengumuman yang biasanya terpampang di depan sebuah toko retail dipinggir jalan. Bukan hanya dapat menggantikan papan nama fisik,  di sebuah daerah di dataran Inggris, teknologi iBeacon ini dapat digunakan oleh para tunanetra untuk berjalan – jalan menggunakan kereta bawah tanah.

Share this

Related Posts

First